Selasa, 22 Januari 2013

ALGORTIMA PEMOGRAMAN



1.Pengetian Algoritma

Algoritma Berasal bari kata  Algorism yang berarti proses menghitung dengan angka arab.
para ahli sejarah matematika menemukan asal kata tersebut yang berasal dari nama penulis buku arab yang terkenal yaitu Abu Ja’far Muhammad Ibnu Musa Al-Khuwarizmi. Al-Khuwarizmi dibaca orang barat menjadi Algorism. Al-Khuwarizmi menulis buku yang berjudul Kitab Al Jabar Wal-Muqabala yang artinya “Buku pemugaran dan pengurangan” (The book of restoration and reduction).

2. Definisi Algoritma

 Algoritma adalah urutan langkah-langkah logis penyelesaian masalah yang disusun secara sistematis dan logis”. Kata Logis merupakan kata kunci dalam Algoritma. Langkah-langkah dalam Algoritma harus logis dan harus dapat ditentukan bernilai salah atau benar.

3.  Aturan Penulisan Algoritma


Setiap Algoritma akan selalu terdiri dari tiga bagian yaitu :

a.      Judul (Header)

 Judul adalah bagian teks algoritma yang digunakan sebagai tempat mendefinisikan nama dengan menentukan apakah teks tersebut adalah program, prosedur, fungsi
PROGRAM PENGHITUNG RATA-RATA  {Judul Algoritma}
{Menghitung nilai rata-rara dari beberapa bilang} <- {Spesifikasi Algoritma}

Contoh penulisan dalam pascal
Writeln('Program Penghitung Rata-Rata');

Contoh penulisan dalam C++
cout << "Program Penghitung Rata-Rata";


b.      Kamus (Deklarasi)

Kamus adalah bagian teks algoritma sebagai tempat untuk mendefinisikan :
 1) Nama type
 2) Nama konstanta
3) Nama variable
4) Nama fungsi
5) Nama prosedur
Semua nama tersebut baru dapat dipakai di dalam algoritma jika telah didefinisikan terlebih dahulu didalam kamus.

Nama konstanta harus menyebutkan type dan nilai

Constanta Phi :real = 3,14159
Constanta nama :string = ‘Rahman’
Constanta Benar :bolean=true

Nama Informasi,menyebutkan type data

x,y,  : integer          {Suata nilai bertype bilangan bulat}
NMax :real             {Nilai maximal bertype bilangan real}
Nama :String         {Suatu nilai yang mempunya kumpulan karakter}

Nama Fungsi, menyebutkan domain dan renge

Funcition RealToInt(X:real) -> Integer
{Mengubah harga X yang bertype Real menjadi ekuevalen yang bertype Integer}

Nama peosedure menyebutkan “IS” initial state, “FS” Final State dan proses
Procedure tukar (input/output  x,y : real)
{IS x dan y terdefinisi x= a dan y=b
FS x= b dan y =a
Proses menukar informasi bilangan x dan y }



c.       Algoritma

Algoritma adalah bagian inti dari suatu algoritma yang berisi instruksi atau pemanggilan aksi yang telah didefinisikan.
                Komponen teks algoritma dalam pemrograman procedural dapat berupa :
1) Instruksi dasar seperti input/output, assignment
2) Sequence (runtutan)
3) Analisa kasus
4) Perulangan
Setiap langkah algoritma dibaca dari “atas” ke “bawah”. Urutan deskripsi penulisan menentuan urutan langkah pelaksanaan perintah. Contoh :
Input (a,b)       {menerima masukan dua bilangan a dan b}

If a > b then     {operasi kondisi}
    c = a             {aksi yang dilakukan jika kondisi terpenuhi}
else
   c= b
end if

output (c)           {hasil keluaran berupa bilangan c}


Komentar : komentar biasanya digunakan untuk menjelaskan suata perintah dengan di awali tanda baca tertentu agar tidak  dieksekusi oleh program.
Contoh :
Dalam pascal
{ keterangan }

Dalam java
// keterangan

Dalam VB
‘ Keterangan




Keyword: Algorithm, Algoritma, Algortima Pemograman, Pemograman Komputer
Referensi :



Pranata, Anthony., Algoritma Pemrograman, J&JLearning, Yogyakarta
Sutopo, Anton, Pemrograman Komputer Dasar, 2005, Yogyakarta

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar